Penyelenggaraan Wawasan Kebhinekaan Global Daring di Universitas Negeri Malang - PPG Daljab K1 G2 2023

Perkenalkan, saya adalah Widi Rahayu, biasa di sekolah dipanggil pak Widi, atau Mr. Widi. Saya mengajar di sekolah swasta di Bandung Barat, tepatnya Batujajar di SMA Albidayah. Saya mengajar bahasa Inggris semenjak lulus kuliah dari tahun 2016. Kurang lebih sudah mengajar 7 tahun.


Pada tahun 2022 saya lolos mengikuti Pendidikan Guru Penggerak angkatan ke 7 yang diselenggarakan oleh Kemendikbud. 

Setelah lulus menjadi Guru Penggerak, kemudian pada bulan September 2023 diundang untuk mengikuti PPG Dalam Jabatan, yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Malang.

Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan merupakan salah satu kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menyelesaikan dan menuntaskan sertifikasi guru dalam jabatan, sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru & Dosen.

PPG dalam jabatan ini dilaksanakan dari bulan Oktober sampai dengan Desember 2023.

Adapun kegiatan yang telah dilaksanakan yaitu mengenai Wawasan Kebhinekaan Global melalui moda daring. Berikut adalah screenshoot saat pelaksanaan kegiatan:













Kegiatan daring tersebut diikuti oleh rekan guru lainnya dari Sabang sampai Merauke yang terkumpul dalam 1 grup WhatsApp. 
Adapun dosen pengajar yaitu Bapak Abdul Rahman Prasetyo, M.Pd. dan Bapak Dr. Iriaji, M.Pd.
Kami mempelajari 5 topik.


Comments