Beberapa Penyebab yang Mengakibatkan Bibir Berwarna Gelap


        Senyuman seseorang akan nampak lebih indah saat disunggingkan oleh bibir yang nampak merah muda alami tanpa kosmetik tambahan (lipstick).

Memang terdapat berbagai produk kosmetik yang bisa membuat bibir menjadi terlihat merah merona. Namun, produk kosmetik ini harganya selangit, juga belum tentu aman digunakan. Cara alami tentunya lebih direkomendasikan untuk merawat bibir Anda agar tetap terlihat cantik.

Penyebab Bibir Berwarna Gelap
Bibir yang awalnya terlihat merah muda alami, bisa saja perlahan-lahan nampak lebih gelap. Kita simak apa saja penyebab hilangnya warna bibir alami? Berikut adalah sebagian penyebabnya:

(a) Penuaan
Bertambahnya usia adalah salah satu alasan utama bibir terlihat lebih gelap.

Produksi berbagai enzim dan hormon penting untuk mempertahankan tampilan fisik secara keseluruhan akan semakin berkurang seiring usia yang bertambah.

(b) Paparan matahari
Paparan sinar matahari berlebihan menyebabkan bibir berwarna gelap karena akibat sinar UV yang berbahaya.

(c) Merokok
Merokok juga menjadi penyebab lainnya yang mengakibatkan bibir tampak lebih gelap.

(d) Kafein
Konsumsi kafein yang berlebihan merupakan sebab lain bibir menjadi berwarna gelap.

Nah itulah beberapa penyebab yang mengakibatkan bibir kita menjadi nampak gelap.

Comments